J Trust Bank Raih Penghargaan Khusus Kategori Sustainability di IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2024

12 Dec 2024

Jakarta, 10 Desember 2024 – J Trust Bank kembali menorehkan prestasi dengan meraih anugerah khusus dalam kategori Sustainability pada ajang “IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2024” yang diselenggarakan di Main Hall Bursa Efek Indonesia, Jakarta, pada Selasa, 10 Desember 2024. Hadir menerima penghargaan mewakili Direksi J Trust Bank, Business Strategy Development Division Head, Ditto Harnando Purwadi. 

 

Prestasi ini tidak lepas dari upaya serius J Trust Bank dalam mengimplementasi aspek keberlanjutan perusahaan dengan membentuk Komite Keberlanjutan pada akhir Desember 2023. Komite Keberlanjutan berperan penting dalam merumuskan kebijakan, strategi, dan inisatif perusahaan yang selaras dengan prinsip ESG. 

 

Penghargaan ini digelar sebagai bentuk apresiasi terhadap seluruh perusahaan yang memiliki inovasi tak hanya untuk keberlangsungan bisnis, tapi juga berdampak langsung bagi masyarakat. Penganugerahan tahun ini mengusung tema "Leading Innovation Through Business Modelling for Sustainable Future”. 

 

CEO IDX Channel, Syafril Nasution menyampaikan, “IDX Channel Anugerah Inovasi Indonesia 2024, diberikan kepada perusahaan-perusahaan yang telah berhasil melakukan berbagai inovasi dan terobosan yang tujuannya memberikan manfaat kepada pemangku kepentingan.” 

 

“Tema ini dibawa untuk menggali inovasi-inovasi terbaik, maupun strategi-strategi untuk menavigasikan perusahaan pada lingkungan yang hyper-competitive sekarang ini.” sambung Syafril Nasution. 

 

Terdapat 27 perusahaan yang berhasil menerima penghargaan sebagai perusahaan paling inovatif di tahun ini. Masing-masing penghargaan dibagi menjadi empat kategori, yakni kategori Internal, Eksternal, Sustainability, serta Produk dan Model Bisnis. Dari empat kategori tersebut, masing-masing terbagi lagi menjadi 11 penghargaan utama, 9 penghargaan khusus, 7 penghargaan apresiasi.

By: jtrust

News & Blogs Lainnya

Internet Banking dan Mobile Banking J Trust Bank hadir dalam tampilan baru dan layanan yang lebih lengkap. Silahkan akses menu E-Banking untuk mendapatkan mobile banking dan internet banking J Trust Bank terbaru Kepada Yth. Nasabah, Hati-hati penipuan melalui telepon/aplikasi Whatsapp/iklan di media sosial yang mengatasnamakan PT Bank JTrust Indonesia Tbk. atau J Trust Bank, serta menawarkan produk J Trust Bank yang selanjutnya dikenakan biaya berlangganan tiap bulan dan meminta kode one time password (OTP) atau personal identification number (PIN) nasabah. Awas, waspada link palsu! Jangan mengakses link/tautan dengan permintaan mengisi data-data pribadi nasabah, meminta kode OTP dan PIN.